17
Sebelum menggunakan untuk pertama kali
▶
Sebelum menggunakan peralatan untuk pertama kalinya, bersihkan
dengan spons lembut, air yang hangat dan sedikit deterjen, lalu bilas .
Tips penggunaan
▶
Sejumlah kotoran yang berada di antara kompor listrik dan
panggangan (misalnya karena kristal lada atau garam) saat
menggerakkan peralatan memasak dapat menggores atau
meninggalkan bekas gesekan di atas lantai atau di atas kompor
listrik . Angkat panggangan hanya jika benar-benar perlu dipindahkan .
Kami tidak bertanggung jawab atas kerusakan yang terjadi atas
kelalaian dalam membaca instruksi .
▶
Berkat lapisan antilengket nya yang berkualitas tinggi, panggangan
ini sangat cocok untuk menyiapkan hidangan bebas lemak yang
menyehatkan . Jia ingin memanggang dengan minyak, tambahkan
minyak atau lemak sedikit saja ke atas makanan, bukan ke atas
panggangan . Untuk itu, gunakan minyak nabati atau lemak
nabati yang dibekukan . Mentega, margarin, minyak cold pressed
(diproses tanpa menggunakan panas) dan minyak salad tidak cocok
digunakan .
▶
Hanya gunakan panggangan untuk menyiapkan hidangan .
▶
Jangan menggunakan peralatan logam yang tajam karena dapat
meninggalkan goresan . Meskipun demikian, goresan ini atau pun
kerusakan lainnya tidak akan memengaruhi rasa atau kualitas
makanan yang dipanggang .
▶
Jangan mengoperasikan panggangan pada level 9 atau pada level
daya/boost serta jangan pernah meninggalkannya dalam keadaan
kosong dalam keadaan panas dan waktu yang lama . Suhu dapat
mencapai 300° C jika dibiarkan kosong dalam beberapa menit .
Minyak dan lemak dapat terbakar dengan cepat di atas permukaan
yang bersuhu tinggi tersebut . Hal ini dapat merusak bagian
antilengketnya .
▶
Sebaiknya gunakan selalu kain oven atau sarung tangan oven
karena gagang panggangan dapat menjadi sangat panas .
▶
Selalu biarkan panggangan menjadi dingin di area memasak setelah
digunakan, lalu bersihkan .
▶
Panggangan harus dikeringkan secara menyeluruh setelah
dibersihkan untuk melindunginya dari oksidasi .
Pembersihan dan pemeliharaan
▶
Jangan pernah menggunakan spons kawat, pemutih atau produk
untuk menggosok saat membersihkan .
▶
Pertama, biarkan panggangan dingin terlebih dulu sebelum
dibersihkan untuk melindungi panggangan dari distorsi akibat terlalu
banyak air dingin .
▶
Untuk perawatan yang lembut, kami menyarankan untuk
menggunakan air hangat dan sedikit deterjen/pembersih peralatan
rumah tangga yang tidak keras serta kain lap piring . Sikat cuci sangat
cocok untuk membersihkan panggangan .
▶
Sebaiknya jangan mencuci panggangan di dalam mesin cuci
piring . Bahan pembersih, tablet pembersih dan garam akan
merusak lapisan panggangan dan dapat menyebabkan perubahan
warna . Membersihkan di dalam mesin pencuci piring juga dapat
menimbulkan oksidasi (titik-titik terang) di permukaan panggangan .
Jika ingin membersihkan panggangan di dalam mesin pencuci piring,
olesi minyak ke panggangan setelahnya . Hal ini akan mencegah
lapisan panggangan menjadi kering .
▶
Makanan yang berbumbu banyak dan dimarinasi akan mengeluarkan
asam yang akan meresap ke permukaan panggangan . Rasa
makanan dan hasil panggangan tidak akan berpengaruh jika terdapat
perubahan warna atau noda .
Panggangan terbuat dari aluminium yang dicetak secara manual
di Jerman sebagai bagian tunggal . Panggangan diberi lapisan
khusus yang cocok untuk induksi lalu diberi lagi lapisan antilengket .
Panggangan yang dibuat manual ini tidak benar-benar datar;
panggangan ini menyesuaikan secara otomatis ke kompor .
±
Harap perhatikan: agar distribusi panas menjadi optimal,
bagian atas permukaan memasak pada kompor listrik harus
menyesuaikan permukaan panggangan .
Panggangan hanya untuk keperluan rumah tangga biasa .
Tabel memasak
Tabel berikut menampilkan beberapa contoh . Waktu memasak tergantung jenis, berat porsi dan kualitas makanan . Dengan
demikian, mungkin terdapat perbedaan . Gunakan tingkat 8 (atau level 8 .) untuk memanaskan makanan .
Panggangan
id Petunjuk penggunaan
Tingkat
memasak
Waktu memanggang
dalam menit
Daging
Dada ayam (tebal 2 cm)
5 . - 6 .
20 - 30
Steak daging babi, schnitzel (tidak dilapisi tepung
panir)
5 . - 6 .
15 - 20
Steak (tebal 3 cm)
6 . - 7 .
8 - 12
Steak, dimarinasi
6 . - 7 .
15 - 20
Fricadels, hamburger (tebal 2 cm)
5 . - 6 .
20 - 30
Daging babi asap
6 . - 7 .
3 - 8
Bratwurst
5 . - 6 .
20 - 30
Ikan
Udang scampi dan udang
5 . - 6 .
8 - 10
Filet salmon
5 . - 6 .
10 - 15
Ikan trout
4 . - 6 .
15 - 25
Filet ikan
5 . - 6 .
10 - 15
Sayuran
Cukini, terong
5 . - 6 .
10 - 15
Paprika, asparagus hijau
6 . - 7 .
5 - 10
Jamur
6 . - 7 .
10 - 15
Kentang
5 . - 6 .
10 - 20
Roti
Ciabatta, roti panggang, roti Pitta
6 . - 7 .
5 - 10
Jika cooktop induksi memiliki zona Flex dengan fungsi sensor penggorengan, fungsi ini dapat digunakan dengan panggangan dari
nomor produksi tertentu .
GA_Griddle_Plate_GG_9001473379.indd 17
GA_Griddle_Plate_GG_9001473379.indd 17
26.11.19 21:39
26.11.19 21:39