
41
www.electrolux.com
www.electrolux.com
CNT
TH
VN
EN
CNS
KR
ID
Penggiling
- Agar tidak tumpah, bahan makanan yang diproses dengan penggiling ini maksimum
bervolume 0,25 L.
4
Memasang gelas
Blender
- Pasang tutup pada gelas blender dan kencangkan dengan erat. Pasang gelas ukur pada
tutup dengan cara memutarnya ke kanan sampai posisinya terkunci. Bahan makanan lain dapat
ditambahkan melalui lubang tuang ketika blender tidak sedang dioperasikan.
Penyacah
– Tekan gir penyacah masuk ke gelas penyacah dari arah bawah dan putar ke kanan
sampai posisinya terkunci. Pasang pisau penyacah pada bagian ujung gir di dalam gelas pen-
yacah, lalu tekan mata pisau ke bawah sampai posisinya terkunci. Pasang tutup penyacah pada
gelas dan putar ke kanan sampai posisinya terkunci.
Penggiling
– Pegang gelas penggiling dengan bagian mulut menghadap ke atas, lalu masukkan
bahan makanan yang akan diolah. Pasang mata pisau penggiling dengan posisi menghadap ke
atas pada dudukan mata pisau hingga posisinya terkunci. Balikkan posisi dudukan mata pisau
dan pasang ke gelas sampai terkunci rapat. Pasang ke bodi unit dan bahan makanan siap untuk
diproses.
5
Memasang gelas ke bodi unit
Blender dan penyacah
- Pasang gelas ke bodi unit dengan posisi pegangan di sebelah kanan.
Putar ke kanan hingga posisinya terkunci. (Gelas hanya dapat dipasang pada satu posisi, yakni
bagian pegangan menghadap ke arah Anda). Masukkan bahan makanan ke dalam gelas.
Penggiling
– Pegang dudukan dan mata pisau penggiling lalu pasang pada bodi unit. Putar ke
kanan hingga posisinya terkunci. Gelas hanya dapat dipasang pada satu posisi, pastikan simbol
kunci pada dudukan mata pisau menghadap ke arah Anda saat memasang gelas.
6
Hidupkan blender
– Tekan tombol ON/OFF. Tombol akan menyala dan layar menjadi terang.
7
Pilih kecepatan atau program yang diinginkan
Tersedia opsi kecepatan 1-5, program resep khusus – smoothie, sup, penghancur es, dan mode
Pulse. Kecepatan atau program resep yang dipilih akan menyala. Kecepatan dapat diaktifkan
dengan cara mengetuk pengaturan dan menyetel kecepatan dengan mengetuk angka, atau geser
jari pada sepanjang bilah kecepatan. Dengan mode Pulse, bahan makanan dapat diblender
dengan cepat untuk menghasilkan konsistensi yang diinginkan. Tekan tombol Pulse untuk memulai
mode Pulse. Tombol Pulse dan tombol kecepatan akan mulai berkedip. Tekan angka 1 hingga 5
untuk menjalankan Pulse dengan kecepatan yang berbeda. Tekan tombol Mulai resep dari Aplikasi
dengan ikon ponsel untuk menjalankan program yang diterima dari aplikasi.
Rekomendasi pengaturan/program untuk Blender
- smoothie, sup, penghancur es , Kecepatan (1-5),
mode Pulse.
Rekomendasi pengaturan/program untuk Penyacah dan Penggiling
– Kecepatan (1-5), modePulse.
PENTING!
Blender dilengkapi dengan sistem pengaman ganda. Perabot tidak akan beroperasi dan
layar akan berkedip jika posisi tutup atau gelas tidak terpasang dengan benar. Dengan fitur ini,
Anda tidak akan mengalami kecelakaan yang tidak diinginkan di dapur.
PERINGATAN!
Jangan sekali-kali membuka gelas ukur atau tutup saat perabot dioperasikan. Jangan
mengoperasikan blender jika gelas kosong karena dapat menyebabkan panas berlebih dan mer-
usak perabot. Jauhkan tangan dan singkirkan benda lain di dekat blender saat sedang beroperasi.
8
Menghentikan perabot
- Blender akan beroperasi sampai program selesai. Untuk menghentikan
program secara manual, tekan tombol Stop.
9
Membersihkan setelah penggunaan
– Sebaiknya langsung cuci komponen setelah selesai diguna-
kan agar sisa bahan makanan tidak menempel.
PENTING!
Untuk menghindari keretakan pada gelas, selalu bilas dengan air bersih setelah digu-
nakan. Hal ini akan mencegah kerusakan pada plastik yang disebabkan oleh asam atau minyak
esensial dari bahan makanan yang diolah. Bilas gelas hingga bersih bahkan sebelum memasuk-
kannya ke dalam mesin pencuci piring. Isi gelas dengan air hangat-hangat kuku, pasang tutup, dan
pasang gelas ke bodi unit.
10
Kecepatan pembersihan
- Pilih kecepatan 5 untuk Blender dan Penggiling dan jalankan selama 30
detik, pilih kecepatan 1 untuk Penyacah.
11
Cabut steker perabot dari stopkontak
Summary of Contents for E9TB1-90BP
Page 1: ...Master 9 Multi blender E9TB1 99PP E9TB1 99BP E9TB1 92BP E9TB1 92PP E9TB1 90BP E9TB1 90PP ...
Page 2: ...2 www electrolux com Overheat protection Overheat protection Overheat protection ...
Page 3: ...3 www electrolux com HOW TO USE Nut butter 1 5 1 2 3 4 5 PULSE STOP ...
Page 4: ...4 www electrolux com 5 1 2 3 4 5 PULSE STOP ...
Page 65: ......
Page 66: ......
Page 68: ...Share more of our thinking at www electrolux com APAC E9TB1 xxxx IFU AP 1 ...