34 BAHASA INDONESIA
2.
Sebelum menggunakan, selalu periksa bahwa
peralatan aman untuk dioperasikan. Periksa
keamanan alat pemotong dan pelindung dan
pelatuk sakelar untuk gerakan yang memadai
dan mudah. Pastikan pegangan telah bersih
dan kering serta coba fungsi nyala/mati.
3.
Periksa jika ada bagian yang rusak
sebelum menggunakan peralatan lebih
lanjut. Pelindung dan bagian lainnya yang
rusak harus diperiksa secara cermat untuk
menentukan apakah mesin akan bekerja
dengan baik dan berfungsi sesuai yang
diharapkan. Periksa kesejajaran bagian
yang berputar, macetnya gerakan bagian
yang berputar, kerusakan komponen,
kondisi pemasangan dan hal lain yang dapat
memengaruhi kerja mesin. Pelindung atau
bagian lain yang rusak harus diperbaiki
dengan tepat atau diganti oleh pusat layanan
resmi kecuali jika petunjuk ini menyebutkan
keterangan lain.
4.
Nyalakan motor hanya saat tangan dan kaki
jauh dari alat pemotong.
5.
Sebelum memulai pastikan alat pemotong
tidak bersentuhan dengan benda lain.
Metode penggunaan
1.
Hanya gunakan peralatan dalam pencahayaan
dan pandangan yang baik. Saat musim dingin
hati-hati terhadap area licin atau basah, es
dan salju (risiko tergelincir). Selalu pastikan
pijakan yang Anda gunakan aman pada area
miring dan pastikan Anda selalu berjalan dan
tidak berlari.
2.
Berhati-hatilah terhadap cedera pada kaki dan
tangan karena alat pemotong.
3.
Dilarang menjalankan peralatan saat berdiri di
tangga.
4.
Dilarang memanjat pohon untuk memotong
menggunakan peralatan.
5.
Dilarang bekerja di atas permukaan yang tidak
stabil.
6.
Bersihkan pasir, batu, paku, dll. yang
ditemukan dalam jangkauan kerja.
Partikel
asing dapat merusak alat pemotong dan
menyebabkan sentakan balik yang berbahaya.
7.
Jika alat pemotong mengenai batu atau benda
keras lainnya, segera matikan motor dan
periksa alat pemotong.
8.
Sesekali periksa alat pemotong apakah terjadi
kerusakan (periksa adanya retakan dengan
mengetuk).
9.
Sebelum mulai memotong, alat pemotong
harus mencapai kecepatan kerja penuh.
10.
Alat pemotong harus dilengkapi dengan
pelindung yang memadai. Dilarang
menjalankan peralatan dengan pelindung yang
rusak atau tanpa pelindung!
11.
Semua pelindung dan pemasangan
perlindungan yang disertakan dengan alat
harus digunakan saat penggunaan.
12.
Selalu lepas kartrid baterai dari peralatan:
—
saat meninggalkan peralatan tanpa
pengawasan;
—
sebelum membersihkan sumbatan;
—
sebelum memeriksa, membersihkan atau
menggunakan peralatan;
—
setelah pemotong membentur benda
asing;
—
saat peralatan mulai bergetar secara
abnormal.
13.
Selalu pastikan saluran ventilasi bebas dari
serpihan.
14.
Bagian pemotong tetap menyala setelah motor
dimatikan.
15.
Jika Jika bilah pisau berhenti bergerak karena
benda asing tersangkut di antara bilah pisau
selama pengoperasian, matikan mesin dan
lepaskan kartrid baterai, lalu keluarkan
benda asing menggunakan alat seperti tang.
Mengeluarkan benda asing dengan tangan dapat
menyebabkan cedera karena bilah pisau dapat
bergerak sebagai akibat dari dikeluarkannya
benda asing tersebut.
Alat Pemotong
Hanya gunakan alat pemotong yang sesuai
dengan pekerjaan yang diperlukan.
Petunjuk perawatan
1.
Kondisi peralatan, khususnya peralatan
pelindung alat pemotong harus diperiksa
sebelum mulai bekerja.
2.
Matikan motor dan lepaskan kartrid baterai
sebelum memulai perawatan, mengganti alat
pemotong atau membersihkan peralatan atau
alat pemotong.
3.
Saat tidak digunakan, simpan peralatan di
dalam ruangan kering dan tinggi atau ruangan
yang terkunci - jauh dari jangkauan anak-
anak. Bersihkan dan rawat peralatan sebelum
disimpan.
SIMPAN PETUNJUK INI.
PERINGATAN:
JANGAN biarkan kenyamanan
atau terbiasanya Anda dengan produk (karena
penggunaan berulang) mengurangi kepatuhan
yang ketat terhadap aturan keselamatan untuk
produk yang terkait. PENYALAHGUNAAN atau
kelalaian mematuhi kaidah keselamatan yang
tertera dalam petunjuk ini dapat menyebabkan
cedera badan serius.
Peringatan Keselamatan Alat
Pemotong Tanaman Tanpa Kabel
1.
Jauhkan bagian tubuh Anda dari bilah pisau
pemotong. Jangan ambil material pemotongan
atau penahan saat bilah pisau bergerak. Selalu
matikan mesin ketika membersihkan material
yang tersangkut pada mesin.
Sesaat saja Anda
lalai saat menggunakan alat pemotong tanaman
dapat menyebabkan cedera badan serius.
2.
Bawalah alat pemotong tanaman
menggunakan gagangnya dengan bilah pisau
yang tidak beroperasi. Ketika membawa atau
menyimpan alat pemotong tanaman, selalu
masukkan dalam penutup alat pemotong.
Penanganan alat pemotong tanaman yang tepat
akan mengurangi risiko cedera diri terhadap bilah
pisau pemotong.
Summary of Contents for UH201DSAX
Page 2: ...1 2 3 Fig 1 1 2 Fig 2 1 2 Fig 3 1 Fig 4 1 Fig 5 Fig 6 Fig 7 2 ...
Page 3: ...1 Fig 8 2 1 Fig 9 Fig 10 Fig 11 Fig 12 3 2 1 Fig 13 1 2 3 Fig 14 Fig 15 3 ...
Page 4: ...1 Fig 16 1 Fig 17 Fig 18 Fig 19 Fig 20 Fig 21 1 Fig 22 Fig 23 4 ...
Page 5: ...Fig 24 Fig 25 1 Fig 26 1 Fig 27 1 2 3 Fig 28 Fig 29 1 Fig 30 5 ...
Page 6: ...1 Fig 31 Fig 32 1 Fig 33 1 Fig 34 Fig 35 Fig 36 1 Fig 37 1 2 Fig 38 6 ...
Page 7: ...1 Fig 39 Fig 40 Fig 41 Fig 42 Fig 43 Fig 44 1 2 Fig 45 Fig 46 7 ...
Page 8: ...Fig 47 Fig 48 Fig 49 Fig 50 Fig 51 Fig 52 Fig 53 Fig 54 8 ...
Page 9: ...1 Fig 55 1 Fig 56 9 ...
Page 67: ...67 ...