Informasi peraturan dan keselamatan
Informasi FCC
Perangkat ini telah diuji dan dinyatakan sesuai dengan standar untuk
perangkat digital Kelas B sesuai Bab 15 peraturan FCC. Standar ini
dirancang untuk memberikan perlindungan yang memadai terhadap
interferensi berbahaya pada pemasangan di rumah. Perangkat ini
menghasilkan, menggunakan, dan dapat memancarkan energi frekuensi
radio, serta dapat menyebabkan interferensi berbahaya pada komunikasi
radio jika tidak dipasang dan digunakan sesuai petunjuk.
Namun, tidak ada jaminan bahwa interferensi tidak akan terjadi pada
pemasangan tertentu. Jika perangkat ini terbukti menyebabkan gangguan
terhadap penerimaan gelombang radio atau televisi yang membahayakan,
yang dapat diketahui dengan menghidupkan dan mematikan perangkat
tersebut, pengguna disarankan untuk mencoba mengatasi gangguan
dengan melakukan satu atau beberapa tindakan sebagai berikut:
• Ubah arah atau posisi antena penerima.
• Jauhkan jarak antara perangkat dengan antena penerima.
• Pasang konektor perangkat ke stopkontak pada sirkuit yang berbeda
dengan yang digunakan antena penerima.
• Untuk mendapatkan bantuan, hubungi dealer atau teknisi radio/TV yang
berpengalaman.
Catatan: Kabel berpelindung
Semua sambungan ke perangkat komputer lain harus menggunakan kabel
berpelindung agar sesuai dengan peraturan FCC.
Catatan: Perangkat periferal
Gunakan hanya periferal (perangkat input/output, terminal, printer, dll.)
yang memiliki sertifikasi standar Kelas B untuk dipasang ke peralatan
ini. Pengoperasian dengan periferal tanpa sertifikasi mungkin akan
menyebabkan interferensi pada penerimaan radio dan TV.
Perhatian
Perubahan atau modifikasi yang tidak disetujui secara tertulis
oleh produsen dapat membatalkan kewenangan pengguna untuk
mengoperasikan perangkat ini, sebagaimana ditetapkan oleh Federal
Communications Commission.
Ketentuan pengoperasian
Perangkat ini telah mematuhi Bab 15 Peraturan FCC. Pengoperasian
harus sesuai dengan dua ketentuan sebagai berikut: (1) perangkat ini
tidak menyebabkan interferensi berbahaya, dan (2) perangkat ini harus
menerima interferensi apapun yang ditangkap, termasuk interferensi yang
dapat menyebabkan kesalahan pengoperasian.
Catatan: Pengguna di Kanada
Perangkat digital Kelas B ini sesuai dengan Canadian ICES-003.
Remarque à l'intention des utilisateurs canadiens
Cet appareil numérique de la classe B est conforme a la norme NMB-003
du Canada.
Pernyataan kesesuaian CE
Dengan ini, kami menyatakan bahwa produk di atas telah sesuai
persyaratan utama dan ketentuan lain terkait dalam Petunjuk EMC
2014/30/EU, Petunjuk Tegangan Rendah 2014/35/EU, Petunjuk RoHS
2011/65/EU, dan Petunjuk 2009/125/EC tentang pembuatan kerangka
kerja untuk menyiapkan persyaratan desain ekonomis bagi produk terkait
energi.
Informasi untuk keselamatan dan
kenyamanan Anda
Baca petunjuk ini dengan seksama. Simpan
dokumen ini untuk penggunaan di lain waktu.
Patuhi semua peringatan dan petunjuk yang
ditandai pada produk ini.
Menggunakan daya listrik
Produk ini harus dioperasikan menggunakan
jenis daya sesuai dengan yang tertera pada label.
Jika Anda ragu tentang jenis daya yang tersedia,
hubungi dealer Anda atau perusahaan listrik
negara.
Perbaikan produk
Jangan perbaiki sendiri produk ini, karena saat
menutup dan membuka penutup produk, Anda
dapat menyentuh titik tegangan berbahaya atau
risiko lainnya. Serahkan seluruh perbaikan pada
teknisi ahli.
Informasi keselamatan tambahan
•
Jangan tatap ke arah lensa proyektor saat lampu
menyala. Cahayanya dapat merusak mata Anda.
•
Jangan letakkan produk di area sebagai berikut:
■
Lokasi yang terlalu lembab, berdebu, atau
berasap rokok dapat mengotori komponen
optikal, sehingga mengurangi masa pakai dan
menjadikan gambar lebih gelap.
■
Lokasi dengan temperatur sekitar lebih dari
40 ºC/104 ºF.
•
Segera lepaskan jika terjadi masalah pada
proyektor. Jangan gunakan proyektor bila
mengeluarkan asap atau bunyi dan bau yang
tidak semestinya. Hal ini dapat menimbulkan
percikan api atau sengatan listrik. Untuk itu,
segera lepaskan konektor daya dan hubungi
dealer Anda.
•
Jangan hadapkan langsung lensa proyektor ke
sinar matahari. Hal ini dapat menyebabkannya
terbakar.
•
Jangan tatap ke arah kisi-kisi udara saat
proyektor beroperasi. Cahayanya dapat merusak
mata Anda.
Petunjuk pembuangan
Jangan buang perangkat elektronik ke tempat
sampah. Untuk meminimalkan
polusi dan menjaga kelestarian
lingkungan, lakukan daur ulang.
Untuk informasi lebih lanjut tentang
peraturan WEEE (Limbah Peralatan
Listrik dan Elektronik), kunjungi
http://www.acer-group.com/public/
Sustainability/sustainability01.htm
Bahasa Indonesia
•
Daftar fungsi OSD
(Berdasarkan ikon)
(Berdasarkan pilihan)
Tampilan
Mode Tampilan: Pilih mode yang dikehendaki dari Terang, Standar, atau Ekonomis.
Kecerahan: Menyesuaikan kecerahan gambar.
Kontras: Menyesuaikan kontras gambar.
Mode Proyeksi: Pilih Depan atau Belakang.
Rasio Aspek: Memilih rasio aspek yang dikehendaki.
Keystone
Memperbaiki distorsi gambar yang terjadi akibat memiringkan proyeksi.
Volume
Atur volume headphone.
Informasi
Tampilkan informasi untuk proyektor ini.
Bahasa
Pilih menu bahasa yang dikehendaki.
Pengaturan
Atur ulang: Pilih “Ya” untuk mengembalikan parameter semua menu ke pengaturan default
pabrik.
Catatan 1
:
Fungsi berbeda, tergantung pada definisi model.
Catatan 2
:
Tidak menjamin kualitas suara speaker USB.
Penggunaan proyektor secara menyamping
atau dalam mode plafon tidak didukung.