ID
6
Mengenai proteksi terlalu panas
Tergantung dari kamera dan suhu baterai, anda tidak dapat merekam film atau
power dapat padam secara otomatis untuk memproteksi kamera.
Sebuah pesan akan ditampilkan pada layar LCD sebelum power padam atau
anda tidak dapat merekam film lagi.
Mengenai kompatibilitas data gambar
• Kamera memenuhi standar universal DCF (Design rule for Camera File
system) yang dibuat oleh JEITA (Japan Electronics and Information
Technology Industries Association).
• Sony tidak menjamin kamera akan memutar gambar yang direkam atau di-
edit dengan peralatan lain, atau peralatan lain akan memutar gambar yang
direkam dengan kamera ini.
Peringatan mengenai hak cipta
Program televisi, film, kaset video, dan materi lainnya memiliki hak cipta.
Perekaman materi-materi tersebut yang tidak resmi bertentangan dengan
undang-undang hak cipta.
Tidak ada ganti rugi untuk isi yang rusak atau kegagalan merekam
Sony tidak dapat mengganti rugi kegagalan merekam atau kehilangan atau
kerusakan isi rekaman akibat kegagalan fungsi kamera atau media perekaman,
dll.
Mengenai Ilustrasi
Ilustrasi yang digunakan dalam buku petunjuk ini adalah dari DSC-W380
kecuali ditulis sebaliknya.