274
| Bahasa Indonesia
3 609 929 C65 | (10.6.14)
Bosch Power Tools
Rawatan dan servis
Rawatan dan kebersihan
Biarkan tenaga ahli yang berpengalaman saja untuk
melakukan pekerjaan perawatan dan reparasi.
Dengan
demikian keselamatan kerja dengan perkakas listrik tetap
terjamin.
Setiap kali setelah melakukan perawatan, periksalah
kecepatan putaran dengan menggunakan alat pengukur
kecepatan putaran dan periksalah apakah perkakas pakai
udara bertekanan bergetar lebih keras.
Satu Service Center Bosch yang ahli dan resmi dapat
melakukan pekerjaan ini dengan cepat dan baik.
Gunakanlah selalu hanya suku cadang yang asli bermerek
Bosch.
Membersihkan secara berkala (lihat gambar C)
– Bersihkan filter pada saluran masuk udara perkakas
bertekanan udara secara teratur. Lepaskan sekrup
penyambung selang
15
atau penopang selang
18
dan
bersihkan partikel debu dan kotoran dari filter.
Kencangkan kembali sekrup pada nosel selang.
Partikel air dan pencemaran yang ada dalam udara
bertekanan mengakibatkan terbentuknya karat yang lalu
membuat lamela, ventil dsb. menjadi aus. Untuk menghindar-
kannya, masukkan beberapa tetes minyak pelumas ke dalam
stud sambungan untuk udara masuk
7
. Sambungkan kembali
perkakas pada pengadaan udara (lihat „Sambungan pada
pengadaan udara“, halaman 272) dan biarkan perkakas
berjalan selama 5 –10 detik, sembari Anda membersihkan
minyak pelumas yang merembes.
Jika perkakas pakai udara
bertekanan tidak digunakan untuk waktu yang lama,
lakukanlah selalu hal ini.
Merawat secara berkala
Lamela-lamela turbin harus diperiksa secara berkala oleh
tenaga ahli dan jika perlu harus digantikan.
Melumasi perkakas pakai udara bertekanan
Untuk pelumasan langsung perkakas pakai udara bertekanan
atau untuk mencampurkan pada alat servis, gunakanlah
minyak pelumas SAE 10 atau SAE 20.
Petunjuk:
Terlalu banyak gemuk akan berpengaruh terhadap
kinerja impact wrench (mesin pengencang dan pembuka
baut) karena mekanisme penggerak dapat saling melekat.
0 607 450 593 (lihat gambar D)
Untuk melumasi motor bertekanan udara, dipasang
reservoir oli
20
. Jika tidak menggunakan lubrikator
kabut, reservoir oli harus diisi minimal setiap hari
dengan menggunakan injektor tekanan oli.
– Untuk itu, putar perkakas bertekanan udara sehingga
bagian pegangan menghadap ke atas.
– Lepaskan sekrup pengunci
9
dengan kunci L heksagonal
yang sesuai.
– Isi reservoir oli
20
dengan oli mesin.
– Kencangkan kembali sekrup pengunci
9
.
0 607 450 62. (lihat gambar E)
Setelah paling lama digunakan selama 60 jam kerja,
mekanisme penggerak pada impact wrench (mesin
pengencang dan pembuka baut) harus sedikit
dilumasi.
– Untuk itu, putar perkakas bertekanan udara sehingga
bagian pegangan menghadap ke atas.
– Lepaskan sekrup pengunci
9
dengan kunci L heksagonal
yang sesuai.
– Tambahkan oli mesin melalui bukaan sekrup pengunci
pada mekanisme penggerak.
– Kencangkan kembali sekrup pengunci
9
.
Setelah kira-kira 100000 penyekrupan, mekanisme
penggerak harus kembali dilumasi.
– Untuk itu, putar perkakas bertekanan udara sehingga
bagian pegangan menghadap ke atas.
– Lepaskan sekrup pengunci
9
dengan kunci L heksagonal
yang sesuai.
– Buang oli bekas sesuai peraturan undang-undang
lingkungan.
– Tambahkan oli mesin melalui bukaan sekrup pengunci
pada mekanisme penggerak. Jumlah oli mesin yang harus
ditambahkan dapat Anda ketahui pada baris tabel tentang
oli mesin (lihat „Data Teknis“).
– Bersihkan kelebihan oli dengan kain lap yang lembut.
– Kencangkan kembali sekrup pengunci
9
.
Pelumasan perkakas pakai udara bertekanan yang tidak
termasuk seri CLEAN
Pada semua perkakas pakai udara bertekanan dari Bosch
yang tidak termasuk seri CLEAN (satu model khusus dari
motor pakai udara bertekanan yang berfungsi dengan udara
bertekanan tanpa minyak), udara bertekanan yang dialirkan
sebaiknya dicampuri dengan uap minyak. Pembuat uap
minyak yang diperlukan berada pada alat servis untuk udara
bertekanan yang disambungkan pada perkakas pakai udara
bertekanan (keterangan lebih lanjut bisa Anda dapatkan dari
pabrik kompresor).
Aksesori
Anda dapat mencari informasi mengenai aksesoris
berkualitas yang lengkap melalui situs web
www.bosch-pt.com atau di dealer khusus Anda.
Layanan pasca beli dan konseling terkait
pengoperasian
Jika Anda ingin menanyakan sesuatu atau memesan suku
cadang, sebutkan atau tuliskan selalu nomor model yang
terdiri dari 10 angka dan tercantum pada label tipe perkakas
pakai udara bertekanan.
Layanan pasca beli Bosch menjawab semua pertanyaan Anda
terkait reparasi dan maintenance serta suku cadang produk
ini. Gambar tiga dimensi dan informasi terkait suku cadang
dapat Anda lihat di:
www.bosch-pt.com
Tim konseling pengoperasian dari Bosch dengan senang hati
membantu Anda, jika Anda hendak bertanya tentang produk-
produk kami dan aksesorisnya.
OBJ_BUCH-281-005.book Page 274 Tuesday, June 10, 2014 2:41 PM