Bahasa Indonesia - 13
01 Pemasangan
Pembuangan
Samsung menyarankan pipa pembuangan setinggi 65 cm. Selang air harus dilewatkan melalui
penjepit selang pembuangan ke pipa ini. Pipa pembuangan harus cukup besar untuk menerima
diameter luar selang pembuangan. Selang pembuangan dipasang di pabrik.
Lantai
Untuk kinerja terbaik, mesin cuci Anda harus dipasang di lantai dengan konstruksi yang kokoh.
Lantai kayu mungkin perlu diperkuat untuk meminimalkan getaran dan/atau beban yang tidak
seimbang. Permukaan karpet dan pelapis lantai yang lunak dapat turut menyebabkan getaran
dan mesin cuci Anda cenderung bergeser sedikit selama siklus pemerasan.
Jangan pasang mesin cuci Anda di atas penyangga atau struktur yang tidak kokoh.
Suhu di sekitar
Jangan pasang mesin cuci Anda di tempat di mana air dapat membeku, karena selalu terdapat
air di bagian klep air, pompa, dan selang mesin cuci Anda. Air yang membeku dalam saluran
tersebut dapat menyebabkan kerusakan pada sabuk, pompa, dan komponen lainnya.
Pemasangan di celah dinding atau kloset
Agar berfungsi dengan aman dan benar, mesin cuci baru Anda memerlukan jarak ruang kosong
minimal:
Samping – 25 mm
Belakang – 50 mm
Atas – 25 mm
Depan – 465 mm
Jika mesin cuci dipasang bersama mesin pengering, bagian depan celah dinding atau kloset
harus memiliki celah udara yang tidak terhalang setidaknya 465 cm. Mesin cuci Anda sendiri
tidak memerlukan celah udara khusus.
MEMASANG MESIN cUcI ANDA
langkah 1
Memilih lokasi
Sebelum memasang mesin cuci, pastikan lokasinya:
• Memiliki permukaan yang keras, rata tanpa karpet atau pelapis yang dapat menghalangi
ventilasi
• Jauh dari sinar matahari langsung
• Dengan ventilasi yang memadai
• Tidak akan membeku (di bawah 0 °C)
• Jauh dari sumber panas seperti minyak atau gas
• Ruangan cukup luas sehingga mesin cuci tidak menindih kabel listrik
WF856U4SA-03205F-03_ID.indd 13
2014/11/25 15:11:52
Summary of Contents for WF856U4SA Series
Page 41: ...memo WF856U4SA 03205F 03_EN indd 41 2014 11 25 15 32 40...
Page 42: ...memo WF856U4SA 03205F 03_EN indd 42 2014 11 25 15 32 40...
Page 43: ...memo WF856U4SA 03205F 03_EN indd 43 2014 11 25 15 32 40...
Page 85: ...memo WF856U4SA 03205F 03_ID indd 41 2014 11 25 15 12 02...
Page 86: ...memo WF856U4SA 03205F 03_ID indd 42 2014 11 25 15 12 02...
Page 87: ...memo WF856U4SA 03205F 03_ID indd 43 2014 11 25 15 12 02...