
8
PETUNJUK KESELAMATAN PENTING
SEBELUM MENGGUNAKAN PERALATAN INI, BACA SEMUA PETUNJUK DAN TANDA PERINGATAN DI DALAM
PETUNJUK INI DAN PERALATAN
Ketika menggunakan peralatan listrik, tindak pencegahan dasar harus selalu ditaati, dasar harus selalu ditaati,
seperti berikut ini:
PERHATIAN
KIPAS DAN KENDALI JARAK JAUH BERISI MAGNET.
1.
Pemacu jantung atau defibrilator dapat terganggu oleh medan magnet yang kuat. Jika Anda atau salah seorang di
dalam tempat tinggal Anda memakai pemacu jantung atau defibrilator, hindari menempatkan kendali jarak jauh di
saku atau dekat dengan peralatan.
2.
Kartu kredit dan media penyimpanan elektronik dapat terganggu oleh magnet, dan harus dijauhkan dari kendali
jarak jauh serta bagian atas peralatan.
PERHATIAN
Peringatan-peringatan ini berlaku terhadap peralatan, dan tergantung situasi, juga terhadap semua
perangkat, aksesori, pengisi daya atau adaptor arus.
UNTUK MENGHINDARI RISIKO KEBAKARAN, SENGATAN LISTRIK, ATAU CEDERA:
3.
Peralatan Dyson ini boleh digunakan oleh anak berusia 8 tahun ke atas, dan mereka yang memiliki keterbatasan
kemampuan fisik, sensoris atau penalaran, atau kurang pengalaman dan pengetahuan, hanya setelah mereka diberi
pengarahan atau petunjuk oleh seseorang yang bertanggung jawab mengenai cara penggunaan peralatan tersebut
secara aman, serta memahami bahaya terkait. Pembersihan dan pemeliharaan alat tidak boleh dilakukan oleh anak-
anak tanpa pengawasan.
4.
Pastikan peralatan telah dirakit secara lengkap sesuai petunjuk sebelum digunakan. Jangan membongkar peralatan
atau menggunakannya tanpa memasang ampli loop.
5.
Tidak boleh digunakan sebagai mainan. Diperlukan perhatian khusus ketika digunakan oleh atau di dekat anak-
anak. Anak-anak harus diawasi untuk memastikan bahwa mereka tidak bermain-main dengan peralatan.
6.
Gunakan hanya sesuai dengan Petunjuk Penggunaan Dyson ini. Jangan lakukan pemeliharaan selain yang
ditunjukkan di dalam petunjuk ini, atau disarankan oleh Saluran Bantuan Dyson.
7.
HANYA sesuai untuk lokasi kering. Jangan gunakan di luar ruangan atau di atas permukaan basah, dan jangan
terkena air atau hujan.
8.
Jangan pegang bagian apa pun dari steker atau peralatan dengan tangan basah.
9.
Jangan operasikan peralatan dengan kabel atau steker yang rusak . Buang peralatan atau kembalikan ke tempat
servis resmi untuk pemeriksaan dan/atau perbaikan. Kabel catu rusak hanya boleh diganti oleh Dyson, agen servis
resmi atau teknisi berpengalaman agar terhindar dari bahaya.
10. Apabila peralatan tidak bekerja sebagaimana seharusnya, telah terkena benturan, terjatuh, rusak, didiamkan di luar
ruang, atau terjatuh ke dalam air, jangan gunakan dan hubungi Saluran Bantuan Dyson.
11. Jangan meregang kabel atau melindasnya. Jauhkan kabel dari permukaan panas.
12. Jangan letakkan kabel di bawah karpet. Jangan tutupi kabel dengan babut, pelapis atau penutup serupa. Jauhkan
kabel dari area lalu lintas dan tempatkan di mana orang tidak mudah tersandung olehnya.
13. Jangan mencabut steker dengan menarik kabel. Untuk mencabut steker, pegang steker, bukan kabel. Penggunaan
kabel ekstensi tidak disarankan.
14. Jangan masukkan benda apa pun ke dalam bukaan atau kisi saluran-masuk. Jangan gunakan dalam keadaan
bukaan tersumbat; bebaskan dari debu, serat kain, rambut, dan apa pun yang dapat menghambat aliran udara.
15. Jangan gunakan bahan pembersih atau pelumas pada peralatan ini. Cabut steker sebelum pembersihan atau
melakukan pemeliharaan.
16. Selalu bawa peralatan dengan memegang bagian bawah, jangan mengangkatnya dengan memegangi ampli loop.
17. Matikan semua pengendali sebelum mencabut steker. Cabut steker dari stopkontak ketika tidak digunakan dalam
waktu lama. Agar terhindar dari bahaya tersandung, gulung kabel dengan aman.
18. Jangan gunakan di dekat tungku pembakaran, perapian, kompor, atau sumber panas bersuhu tinggi lainnya.
19. Jangan gunakan bersamaan dengan atau langsung berdampingan dengan penyegar ruangan atau produk sejenis.
20. PERINGATAN: Bahaya Luka Bakar Kimia dan Tersedak. Jauhkan baterai dari jangkauan anak. Produk ini
menggunakan baterai sel kancing/koin litium. Jika tertelan atau masuk ke tubuh, baterai sel kancing/koin litium
dapat mengakibatkan luka bakar serius pada bagian dalam dan menimbulkan kematian dalam waktu kurang dari 2
jam. Selalu lindungi kompartemen baterai dengan sempurna. Jika kompartemen baterai tidak menutup sempurna,
hentikan penggunaan produk, lepas baterai, dan jauhkan dari anak-anak. Jika Anda curiga baterai telah tertelan
atau memasuki bagian tubuh manapun, segera cari pertolongan medis.
21. Saat melepas atau mengganti filter, perhatikan jari-jari Anda.
BACA DAN SIMPAN PETUNJUK INI
PERALATAN DYSON INI HANYA UNTUK PENGGUNAAN RUMAH TANGGA
Jangan menarik kabel.
Jangan disimpan di
dekat sumber panas.
Jangan digunakan di
dekat api terbuka.
Jangan dibawa
dengan memegang
ampli loop udara.
Ampli loop udara
bukanlah pegangan.
Jangan semprotkan
produk beraroma misalnya
pengharum ruangan atau
parfum di dekat filter
atau peralatan.
Summary of Contents for Pure Cool Link
Page 4: ...4 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 2 21...
Page 5: ...5 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 2 21...
Page 6: ...6 1 2 3 8 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 2 21...
Page 14: ...14 Wi Fi Dyson Link Wi Fi Wi Fi Wi Fi...
Page 16: ...16...
Page 17: ...17 6 sec 1 2 3 4 5 6 7 clik clik 12 12 LED 6...
Page 19: ...19 Wi Fi Dyson Link Wi Fi Wi Fi Wi Fi...
Page 21: ...21...
Page 22: ...22 6 sec 1 2 3 4 5 6 7 clik clik 12 12 LED 6...
Page 24: ...24 Wi Fi Wi Fi Wi Fi Wi Fi on off on off 0...
Page 26: ...26...
Page 27: ...27 6 sec 1 2 3 4 5 6 7 clik clik 12 12 LED 6 ON OFF...
Page 29: ...29 Wi Fi Dyson Link app Wi Fi Wi Fi Wi Fi...
Page 31: ...31 loop amplifier loop amplifier loop amplifier...
Page 32: ...32 6 sec 1 2 3 4 5 6 7 clik clik Dyson 12 12 LED 6...
Page 46: ...46...
Page 47: ...47...